KUMALANEWS.ID, KUTAI KARTANEGARA – Calon bupati Kutai Kartanegara (Kukar) nomor urut 1 Edi Damansyah menyalurkan hak pilihnya pada Pilkada Serentak 2024.
Bersama keluarga tercinta, Edi Damansyah mendatangi TPS 22 Kelurahan Timbau, Kecamatan Tenggarong, Kukar, pada Rabu (27/11/2024).
Edi Damansyah bersama istri dan keluarga tercinta, kompak berjalan kaki menuju ke TPS 22 Kelurahan Timbau, Kecamatan Tenggarong, untuk menyalurkan hak pilihnya.
Dimana Colan petahana yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kutai Kartanegara ini, mengikuti sejumlah tangkai yang ada di TPS dengan tertib.
Dijumpai usai menyalurkan hak pilihnya, calon Bupati Kukar nomor urut 1 Edi Damansyah mengaku ada kegelisahan pada dirinya menjelang hari pencoblosan.
Meski nampak tenang, Edi Damansyah juga mengaku tak bisa tidur semalaman. Pasalnya, ia memikirkan masa depan Kutai Kartanegara yang ditentukan hari ini.
“Tidak ada persiapan khusus, tapi saya berharap masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya untuk datang ke TPS,” singkat Edi Damansyah.
Namun demikian, calon bupati Kutai Kartanegara nomor urut 1 Edi Damansyah menyakini, bahwa dukungan masyarakat Kukar akan mengantarkan dirinya bersama calon pasangannya Rendi Solihin meraih kemenangan.(fin/ruz)