KUMALANEWS.ID, KALIMANTAN TIMUR – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur menyelesaikan program bantuan laptop dan printer untuk Karang Taruna di Kota Samarinda, yang menjadi agenda penutup dari distribusi bantuan di 10 kabupaten/kota se-Kaltim.
Analis Kebijakan Ahli Muda Pemberdayaan Pemuda Dispora Kaltim, Hasbar, menyampaikan rasa syukurnya atas terlaksananya program ini dengan lancar.
“Ini yang terakhir, yang pertama kami ucapkan terima kasih atas antusiasme teman-teman pemuda karang taruna yang cukup tinggi,” ungkapnya.
Serah terima bantuan yang dilaksanakan di Aula Dispora Kaltim ini dihadiri oleh perwakilan dari 10 kecamatan di Samarinda, yang semuanya hadir untuk menerima bantuan secara simbolis.
Bantuan ini diharapkan dapat membantu Karang Taruna dalam menjalankan program dan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat.
Dispora Kaltim juga berharap fasilitas ini bisa mengatasi kendala administrasi yang kerap dihadapi oleh Karang Taruna di sekretariat.
“Kita tahu bahwa Karang Taruna selama ini terkendala dalam berbagai hal, khususnya yang mencakup fasilitas yang ada di sekretariat,” ujar Hasbar.
Dengan rampungnya distribusi bantuan ini, Dispora Kaltim menunjukkan komitmen kuat untuk memberdayakan pemuda Kaltim agar terus aktif berperan dalam pembangunan daerah.(adv)