KUMALANEWS.ID, PENAJAM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Penajam Paser Utara (PPU), melalui Dinas Perikanan (Diskan) PPU, terus berkomitmen untuk menguatkan sektor perikanan dengan meluncurkan berbagai program bantuan bagi kelompok pembudidaya ikan.
Dimana langkah tersebut diambil sebagai upaya untuk memperkuat ketersediaan pangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah Benuo Taka.
Kepala Bidang Perikanan dan Budidaya Lingkungan Dinas Perikanan (Diskan) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Musakkar menegaskan bahwa, selain memberikan bantuan sarana dan prasarana, pihaknya juga menyediakan bibit ikan untuk mendukung keberlangsungan usaha budidaya perikanan di wilayah PPU.
“Bibit ikan yang kita berikan ini nantinya untuk menunjang keberlanjutan usaha perikanan di PPU,” terangnya, saat dijumpai diruang kerjanya belum lama ini.
Musakkar juga menyebut bahwa, dalam anggaran perubahan tahun 2024 Diskan PPU menargetkan 10 kelompok pembudidaya ikan sebagai penerima bantuan. Guna mendukung program tersebut, akan dialokasikan dana sebesar Rp 3 milar untuk melaksanakan berbagai kegiatan pengembangan di sektor perikanan.
“Nantinya ada sekitar Rp3 miliar yang dianggarkan dari bidang budidaya untuk mendukung berbagai program di sektor perikanan,” ungkapnya.
Baca juga Sekda PPU Tohar Minta ASN dan Pewagai Untuk Menjaga Netralitas Selama Pilkada Berlangsung https://kumalanews.id/2024/10/08/sekda-ppu-tohar-minta-asn-dan-pewagai-untuk-menjaga-netralitas-selama-pilkada-berlangsung/
Lebih lanjut Musakkar mengemukakan bahwa, program ini bertujuan untuk meningkatkan produktivitas para pembudidaya serta memastikan pasokan ikan yang cukup terhadap kebutuhan lokal.
Tak hanya memberikan bantuan fisik, Dinas Perikanan Penajam Paser Utara juga akan melakukan pendampingan teknis kepada para pembudidaya ikan.
“Kami juga akan mendampingi para pelaku usaha agar mereka dapat meningkatkan daya saing, baik di tingkat lokal maupun nasional,” bebernya.
Musakkar juga berharap, dengan adanya bantuan tersebut agar para pembudidaya dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam pengelolaan usaha perikanan, sehingga mampu mengembangkan bisnis dengan lebih baik lagi.
“Melalui program ini, diharapkan sektor perikanan di Kabupaten PPU dapat terus berkembang secara berkelanjutan, dan memberikan manfaat ekonomi yang signifikan bagi masyarakat lokal,” tutupnya.(adv)