Menu

Mode Gelap
Pesan Damai Nyanyian Dharma di Ibu Kota Nusantara Selaras Dengan Instruksi Presiden, Usulan Efisiensi Anggaran Otorita IKN 2025 Disetujui Oleh Komisi II DPR RI Semarak Hari Pers Nasional, AMSI Ajak Masyarakat Kaltim Hadiri Kegiatan Dialog Bisnis Migas dan Donor Darah Asisten I Setkab Kukar Akhmad Taufik Hidayat Hadiri Pisah Sambut Kalapas Perempuan Kelas IIA Tenggarong Tingkatkan Kesadaran Masyarakat Akan Pentingnya Kesehatan, Posyandu Bougenville I Kelurahan Bukit Biru Adakan Penyuluhan Bagi Lansia dan Balita

BERITA DAERAH · 31 Agu 2023 05:24 WITA ·

Optimalkan Peran dan Fungsi PPL, Distanak Kukar Gelar Rakernis Penyuluh Se-Kabupaten Kutai Kartanegara


 Optimalkan Peran dan Fungsi PPL, Distanak Kukar Gelar Rakernis Penyuluh Se-Kabupaten Kutai Kartanegara Perbesar

Kumalanews – Dalam rangka mengoptimalisasi peran dan fungsi serta tugas Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), menggelar rapat kerja teknis (rakernis) PPL se-Kukar, pada Rabu (30/8/23) di Hotel Grand Elty Tenggarong, Kukar.

Dengan mengangkat tema “Tingkatkan Peran Penyuluh Pertanian Dalam Pembangunan Pertanian Menuju Kutai Kartanegara Sebagai Penghasil Produk Pertanian Utama di Provinsi Kalimantan Timur”, rapat kerja teknis tersebut di buka langsung oleh Bupati Kukar Edi Damansyah.

“Kegiatan ini tujuannya untuk menyatukan langkah, gerak serta peran dan fungsi PPL yang ada di Kukar,” terang Kepala Distanak Kukar Muhammad Taufik.

Muhammad Taufik berharap, dari rapat kerja teknis (rakernis) yang dilaksanakan selama dua ini, agar para penyuluh dapat menyerap dan memahami materi dari pihak terkait, bagaimana peran dan fungsi serta tugas penyuluh dilapangan.

“Dari kegiatan ini diharapkan, para penyuluh dapat memahami peran dan fungsinyanya,” pintanya.

Muhammad taufik juga menyebutkan, rapat kerja teknis (rakernis) Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) ini dihadiri sebanyak 147 penyuluh dari 20 Kecamatan yang ada di Kabupaten Kutai Kartenegara (Kukar), yang nantinya akan menerima berbagai materi dari narasumber.

“Jumlah penyuluh se-Kukar ada 157 orang. Karna ada 10 orang yang tidak bisa hadir, maka pertemuan ini dihadiri 147 penyuluh,” ujarnya.

Tak hanya itu, rapat kerja teknis (rakernis) Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) ini juga merupakan bagian untuk mendukung program Kukar Idaman, dimana ada target di Distanak Kukar yang sudah masuk ke dalam RPMJD.

“Harapan terbesar kita mendukung program Kukar Idaman, ada target di Distanak Kukar yang sudah masuk dalam RPJMD,” tegas Muhammad Taufik.

ppl 2

Sementara itu, Bupati Kukar Edi Damansyah meminta agar para Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) dapat mengoptimalisasi peran fungsi serta tugas pokok yang berkaitan dengan pembinaan kepada petani dan mendorong motivasi para generasi muda untuk lebih banyak lagi masuk ke sektor pertanian dalam arti luas.

“Ini tantangan kita, rumah tangga petani di kukar cukup menurut. Jika diukur di 10 Kabupaten/Kota di Kaltim, sekitar 13 persen di kabupaten Kukar,” ungkap Edi Damansyah.

Tak hanya itu, Edi Damansyah juga meminta para Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) turut dan ikut serta melakukan verifikasi data yang berkaitan dengan infrastruktur pertanian, data alsintan, kelompok tani hingga sumber daya petani di wilayah kerja masing-masing.

“Tugas ini tidak bisa dilakukan oleh teman-teman PPL sendiri, namun harus beerkoordinasi dan melibatkan para Kades, Lurah, Gapoktan dan KTNA di wilayah kerja masing-masing,” harapnya.

Edi Damansyah juga berharap, melalui rakernis ini ada perubahan pola pikir dan budaya kerja sehingga bisa lebih optimalisasi tugas pokok para penyuluh pertanian di lapangan, yang tidak lain memberikan kemajuan serta peningkatan penghasilan kepada masyarakat petani dan nelayan yang ada di Kabupaten Kutai Kartanegara.

“Harapanya, rakernis ini bisa membuka wawasan, merubah pola pikiran, dan budaya kerja sesuai dengan manajemen modern,” pungkasnya.(adm_alf)

Artikel ini telah dibaca 21 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Semarak Hari Pers Nasional, AMSI Ajak Masyarakat Kaltim Hadiri Kegiatan Dialog Bisnis Migas dan Donor Darah

12 Februari 2025 - 10:15 WITA

WhatsApp Image 2025 02 12 at 08.42.57

Asisten I Setkab Kukar Akhmad Taufik Hidayat Hadiri Pisah Sambut Kalapas Perempuan Kelas IIA Tenggarong

11 Februari 2025 - 15:15 WITA

IMG 20250211 WA0049 copy 800x533

Tingkatkan Kesadaran Masyarakat Akan Pentingnya Kesehatan, Posyandu Bougenville I Kelurahan Bukit Biru Adakan Penyuluhan Bagi Lansia dan Balita

11 Februari 2025 - 13:15 WITA

WhatsApp Image 2025 02 11 at 17.18.28

Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Mahakam Tahun 2025, Polres Kukar Fokus Pada Penekanan Hukum Lantas Dengan Atley Mobile dan Teguran

10 Februari 2025 - 17:15 WITA

WhatsApp Image 2025 02 10 at 09.19.11

Asisten I Hadiri PAW Anggota DPRD Kukar Periode 2024-2029

10 Februari 2025 - 15:15 WITA

1B0A4694 copy 800x533

Penandatanganan Perjanjian Kinerja dan Fakta Integritas Para Asisten serta 12 Kabag di Lingkungan Sekretariat Daerah Kukar

10 Februari 2025 - 13:15 WITA

IMG 20250210 141450
Trending di BERITA DAERAH