KUMALANEWS.ID, KUTAI KARTANEGARA – Guna membekali para pemuda dengan keterampilan dan pengetahuan bisnis, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar pelatihan kewirausahaan, yang bertajuk strategi membangun bisnis yang tangguh dan berkelanjutan tahun 2025, pada Selasa (18/02/2025).
Kegiatan yang berlangsung di Ruang Serbaguna Dispora Kukar ini, dibuka oleh Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setkab Kutai Kartanegara (Kukar) Ahyani Fadianur Diani, yang ditandai dengan pengalungan tanda peserta secara simbolis, dan didampangi Kepala Dispora Kukar Aji Ali Husni.
Dalam hal itu, Asisten II Setkab Kukar Ahyani Fadianur Diani mengapresiasi atas terlaksananya pelatihan kewirausahaan ini, guna mendorong kemandirian ekonomi pemuda. Menurutnya, pelatihan tersebut bertujuan untuk membekali para pemuda dengan keterampilan dan keterampilan bisnis secara keseluruhan.
Tak hanya itu, Ahyani Fadianur Diani juga menyebut bahwa pelatihan ini juga dapat membantu peserta mengembangkan ide-ide bisnis yang inovatif dan berbasis teknologi, yang sesuai dengan perkembangan zaman dan kebutuhan pasar saat ini.
“Alhamdulillah, pelatihan kewirausahaan ini bisa dilaksanakan khususnya untuk pemuda-pemudi di Kukar, dan ini ditujukan bagi mereka yang berusia 16 hingga 30 tahun,” ujar Ahyani Fadianur Diani.
Lebih lanjut Ahyani Fadianur Diani mengemukakan bahwa saat ini, pelatihan tersebut sudah berkolaborasi dengan berbagai pihak, tidak hanya Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) saja, tetapi juga dengan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait seperti Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Dispringdag), Dinas Koperasi dan UMKM (Diskop UMKM) dan Dinas Pariwisata (Dispar) Kukar.
“Semoga kedepannya pelataihan ini menjadi kegiatan gotong royong, dimana tidak hanya satu Dinas saja yang bertanggung jawab, tetapi semuanya turut serta,” harap Ahyani Fadianur Diani.
Ahyani Fadianur Diani juga menegaskan bahwa, dengan adanya integrasi ini masing-masing OPD dapat menjalankan programnya sendiri untuk mendukung UMKM, namun tetap dalam satu koordinasi yang efesien.
“Harapannya, tidak ada lagi kegiatan yang berdiri sendiri, melainkan semuanya saling melengkapi,” pinta Ahyani Fadianur Diani.
Ahyani Fadianur Diani juga berharap, agar pelatihan kewirausahaan ini bisa terus berlanjut di tahun-tahun berikutnya dan tidak hanya satu periode, tetapi dalam beberapa tahapan.
“Semoga tahapan berikutnya dapat dilaksanakan melalui Dispora Kukar,” tutur Ahyani Fadianur Diani.
Meski demikian, Ahyani Fadianur Diani juga menegaskan kembali bahwa, pelatihan kewirausahaan ini nantinya akan ada proses monitoring dan pendampingan hingga akhir kegiatan, guna memastikan apakah para peserta berhasil menjalankan usahanya atau tidak. Dimana monitoring tersebut dilakukan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Kukar bersama sejumlah OPD terkait lainnya.
“Program ini tidak hanya sekadar diklat atau pendidikan semata, namun akan ada proses monitoring dan pendampingan yang dilakukan oleh Dispora Kukar bersama sejumlah OPD terkait lainnya,” tutup Ahyani Fadianur Diani.
Sebagai informasi, pada pembukaan pelatihan kewirausahaan ini juga dirangkai dengan penandatanganan kerja sama antara Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) dengan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Dispringdag), Dinas Koperasi dan UMKM (Diskop UMKM) dan Dinas Pariwisata (Dispar) Kukar.(fin/ruz)