Menu

Mode Gelap
Rudy Mas’ud Lantik Aulia Rahman Basri–Rendi Solihin sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kukar 2025–2030 Resmi Dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kukar 2025–2030, Aulia Rahman Basri dan Rendi Solihin Segera Jalankan Program Strategis SMPN 7 Muara Kaman Jadi Sekolah Rujukan Google Pertama di Indonesia, Kutai Kartanegara Torehkan Sejarah Akar Peradaban Baru: Anak-anak, Akademisi, dan Pohon-pohon Masa Depan Dari Rimpang ke Peradaban: IKN Jadikan Jamu Aset Strategis Nusantara Baru

BERITA DAERAH · 29 Mar 2024 12:38 WITA ·

Polres Kukar Gelar Nuzulul Quran dan Buka Puasa Bersama


 Kapolres Kutai Kartanegara AKBP Heri Rusyaman, memberikan santunan kepada anak yatim piatu.(kumalanews.id) Perbesar

Kapolres Kutai Kartanegara AKBP Heri Rusyaman, memberikan santunan kepada anak yatim piatu.(kumalanews.id)

KUMALANEWS.ID – Polres Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar acara Nuzulul Quran dan Buka Puasa Bersama di Gedung Polres Kukar pada Kamis (28/3/2024).

Kegiatan yang dihadiri oleh Dandim 0906/Kukar, para alim ulama, anggota kepolisian dan tamu undangan lainnya ini dirangkai dengan pembagian sembako kepada anak yatim dan piatu.

Kegiatan ini mengangkat tema Bulan Ramadan, Nuzulul Quran, dan Idul Fitri dengan tujuan meningkatkan kualitas iman dan taqwa personel Polri siap mewujudkan Kamtibmas untuk Indonesia maju.

Kapolres Kukar, AKBP Heri Rusyaman, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada tamu undangan yang hadir.

Menurutnya, bulan suci Ramadan adalah kesempatan yang baik untuk bersama-sama memperingati Nuzulul Quran.

Kata dia, tema yang diangkat oleh Polres Kukar diharapkan menjadi landasan hidup dalam berbangsa dan bernegara serta membentuk mental dan rohani.

“Kami berharap dengan kegiatan ini kita semakin dekat dengan Allah dan bertambah keimanan sehingga menjadi golongan yang diridhoi Allah,” ujar Heri.

Ia juga mengajak tamu yang hadir untuk memperkuat kebersamaan dalam keragaman, sehingga Indonesia menjadi negara yang baldatun toyyibatunwarabnunghofur.

Di sisi lain, Heri juga berharap dalam mengahadapi Pilkada dan Pilgub 2024, Polri dan TNI semakin kokoh dalam kebersamaan. Pasalnya, ada misi bersama dalam menciptakan situasi Kamtibmas di Kukar.

“Semoga sinergitas Polri dengan TNI semakin kuat dalam menghadapi pesta demokrasi seperti Pilkada dan Pilgub 2024, kita berharap dapat menciptakan Kamtibmas agar situasi di Kukar tetap aman dan tertib. Sehingga terpilih pemimpin yang baik untuk membawa Kukar ke arah yang lebih baik,” tutup Heri.(rif/fz)

Artikel ini telah dibaca 49 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Rudy Mas’ud Lantik Aulia Rahman Basri–Rendi Solihin sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kukar 2025–2030

23 Juni 2025 - 11:15 WITA

20210709223042 IMG 9501

Resmi Dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kukar 2025–2030, Aulia Rahman Basri dan Rendi Solihin Segera Jalankan Program Strategis

23 Juni 2025 - 10:15 WITA

lip13a

SMPN 7 Muara Kaman Jadi Sekolah Rujukan Google Pertama di Indonesia, Kutai Kartanegara Torehkan Sejarah

23 Juni 2025 - 09:15 WITA

lip14a

Buka Mancing Idaman V, Kadispora Kukar Aji Ali Husni: Kegiatan Tahunan Ini Telah Menjadi Rangkaian Festival Olahraga Masyarakat Yang Selalu Dinanti

21 Juni 2025 - 13:15 WITA

lip110

Apresiasi Event Bejaguran 2025, Bupati Kukar Edi Damansyah: Perlunya Pembinaan Yang Lebih Serius

21 Juni 2025 - 09:15 WITA

lip108

Bupati Kukar Edi Damansyah Lepas Kontingen PEDA KTNA ke Kutai Barat

20 Juni 2025 - 11:15 WITA

lip106
Trending di BERITA DAERAH