Menu

Mode Gelap
Dispora Kukar Gelar Pelatihan Kewirausahaan Bertajuk Strategi Membangun Bisnis yang Tangguh dan Berkelanjutan Buka Pelatihan Kewirausahaan, Asisten II Setkab Kukar : Dapat Membantu Mengembangkan Ide Bisnis Yang Inovatif dan Berbasis Teknologi Ngapeh Hambat, Edi Damansyah Pertegas Konsep ASN BerAKHLAK dan Implementasi Efesiensi Anggaran Otorita IKN Selenggarakan Bird Race Pertama di Kalimantan untuk Perkenalkan Keanekaragaman Hayati IKN Bupati Kukar Edi Damansyah Serahkan Hadiah Pemenang Event Trail HERO 2025

BERITA DAERAH · 22 Agu 2024 09:15 WITA ·

Sekda Kukar Buka Rakerda LPTQ Kukar 2024


 Sekda Kukar Buka Rakerda  LPTQ Kukar 2024 Perbesar

KUMALANEWS.ID – Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda), yang beralngsung di Hotel Grand Elty Tenggarong, pada Rabu (21/8/2024).

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kutai Kartanegara yang sekaligus Ketua LPTQ Kukar, dan Ketua LPTQ Kalimantan Timur (Kaltim), Abdul Khaliq serta seluruh pengurus LPTQ Kukar.

Dalam hal itu, Sekda Kukar Sunggono, mewakili Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara mengapresiasi para pengurus LPTQ Kukar.

Menurutnya, para pengurus telah berkontribusi banyak dalam mengembangkan dan mengelola LPTQ, sehingga berhasil menjadi juara umum tingkat Provinsi Kaltim sebanyak 6 kali berturut-turut.

“Capaian ini tentunya sangat membanggakan dan membawa harum nama masyarakat dan Pemkab Kukar,” ujar Sunggono.

Oleh karena itu, Sunggono menginginkan para pengurus LPTQ tetap konsisten dan terus meningkatkan kinerjanya, sehingga mampu meningkatkan kualitas para Qori dan Qoriah yang berkualitas serta mampu mempertahankan gelar sebagai juara umum.

Tak hanya itu, Sunggono juga mengajak masyarakat khususnya para pengurus untuk senantiasa berdo’a, agar pada MTQ tingkat Provinsi Kaltim di Kutai Timur, Kukar dapat kembali meraih gelar juara yang ke 7 kalinya.

“Seraya saya dan kita semua  masyarakat  tidak pernah berhenti berdoa, semoga khafilah Kukar kembali meraih gelar juara pada MTQ tingkat Provinsi Kaltim yang ke-45,” ucap Sunggono.

Sunggono menyebut bahwa, dalam pelaksanaan MTQ tingkat nasional yang ke-30, perwakilan provinsi Kaltim sebanyak 18 orang atau sekitar 30 % berasal dari Kukar. Dan saat ini, para Qori dan Qoriah asal Kukar sedang mengikuti Training Centre (TC) di Jakarta.

Sunggono juga berharap, Qori dan Qoriah dari Kukar mampu menampilkan yang terbaik, sehingga menyabet gelar juara di ajang MTQ tingkat nasional yang akan berlangsung pada 6-16 September 2024 dengan tuan rumah Kaltim.

“Semoga para Qori dan Qoriah dari Kukar mampu meraih juara pada MTQ tingkat nasional 2024,” tutup Sunggono.(adv/prokomkukar/ind/ruz)

Artikel ini telah dibaca 19 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Dispora Kukar Gelar Pelatihan Kewirausahaan Bertajuk Strategi Membangun Bisnis yang Tangguh dan Berkelanjutan

18 Februari 2025 - 15:15 WITA

lip15

Buka Pelatihan Kewirausahaan, Asisten II Setkab Kukar : Dapat Membantu Mengembangkan Ide Bisnis Yang Inovatif dan Berbasis Teknologi

18 Februari 2025 - 13:15 WITA

lip14

Ngapeh Hambat, Edi Damansyah Pertegas Konsep ASN BerAKHLAK dan Implementasi Efesiensi Anggaran

17 Februari 2025 - 13:15 WITA

lip13

Bupati Kukar Edi Damansyah Serahkan Hadiah Pemenang Event Trail HERO 2025

17 Februari 2025 - 08:15 WITA

DHEN3081 copy 800x600

Bupati Kukar Serahkan Bantuan Dana Hibah sebesar 470 Juta di Masjid Daarusa’adah Kelurahan Loa Tebu

16 Februari 2025 - 09:15 WITA

DHEN2742 copy 800x600

Bupati Kukar Edi Damansyah Lepas Peserta Event Trail Hardenduro Borneo 2025

16 Februari 2025 - 08:15 WITA

DSC01901 copy 800x535
Trending di BERITA DAERAH