Menu

Mode Gelap
Dispora Kukar Gelar Pelatihan Kewirausahaan Bertajuk Strategi Membangun Bisnis yang Tangguh dan Berkelanjutan Buka Pelatihan Kewirausahaan, Asisten II Setkab Kukar : Dapat Membantu Mengembangkan Ide Bisnis Yang Inovatif dan Berbasis Teknologi Ngapeh Hambat, Edi Damansyah Pertegas Konsep ASN BerAKHLAK dan Implementasi Efesiensi Anggaran Otorita IKN Selenggarakan Bird Race Pertama di Kalimantan untuk Perkenalkan Keanekaragaman Hayati IKN Bupati Kukar Edi Damansyah Serahkan Hadiah Pemenang Event Trail HERO 2025

BERITA DAERAH · 2 Nov 2024 12:15 WITA ·

DKP Kukar Dorong Para Nelayan di Kukar Maksimalkan Pemanfaatan


 Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kutai Kartanegara Muslik, saat memberikan keterangan kepada sejumlah awak media (Kumalanews.id) Perbesar

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kutai Kartanegara Muslik, saat memberikan keterangan kepada sejumlah awak media (Kumalanews.id)

KUMALANEWS.ID, KUTAI KARTANEGARA – Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kutai Kartanegara (Kukar) terus mendorong masyarakat di Kabupaten tertua di Timur Borneo, khususnya para nelayan dan pembudidaya ikan untuk meningkatkan produktivitas dengan berbagai pelatihan serta bantuan.

Anggaran yang diberikan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar untuk penguatan disektor perikanan dinilai cukup besar pada tahun ini.

“Anggaran kita cukup besar sudah direalisasikan, kalau di akhir tahun baru kelihatan,” ujar Kepala DKP Kukar Muslik, pada Sabtu (2/11/2024).

Realisasi yang dimaksudkan ialah bantuan sarana dan prasarana serta bantuan bibit beberapa jenis ikan, udang  dan juga rumput.

Terkait dengan bantuan bibit, DKP Kukar telah melakukan survey terkait dengan jenis komoditas unggulan baik di laut maupun air tawar.

“Benih udang atau benur namanya kalau bahasa Jawa udang yang paling banyak, nener, bandeng, kemudian rumput laut benih ikan nila benih ikan patin benih ikan lele, pakan, itu semua yang  kita berikan tahun ini,” ungkap Muslik.

Baca juga DKP Kukar Kembangkan Perikanan Lewat Renstra https://kumalanews.id/2024/11/02/dkp-kukar-kembangkan-perikanan-lewat-renstra/

Lebih lanjut Muslik mengemukakan bahwa, Kutai Kartanegara mempunyai potensi perikanan yang cukup besar, karena memiliki wilayah perairan yang luas.

Tidak tanggung-tanggung, luasnya mencapai sekitar 76 ribu hektar yang ideal untuk dimanfaatkan sebagai sumber mata pencaharian masyarakat di Kabupaten tertua di Timur Borneo.

Selain perikanan dan budidaya rumput laut, DKP Kukar juga mengembangkan produksi garam di Kecamatan Marangkayu.

“Kita juga mencoba untuk produksi garam di Desa kersik, Marangkayu, yang jelas produksi garamnya itu cukup bagus sudah beberapa kuintal yang kita hasilkan,” imbuh Muslik.(adv/diskominfokukar/ind/ruz)

Artikel ini telah dibaca 24 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Dispora Kukar Gelar Pelatihan Kewirausahaan Bertajuk Strategi Membangun Bisnis yang Tangguh dan Berkelanjutan

18 Februari 2025 - 15:15 WITA

lip15

Buka Pelatihan Kewirausahaan, Asisten II Setkab Kukar : Dapat Membantu Mengembangkan Ide Bisnis Yang Inovatif dan Berbasis Teknologi

18 Februari 2025 - 13:15 WITA

lip14

Ngapeh Hambat, Edi Damansyah Pertegas Konsep ASN BerAKHLAK dan Implementasi Efesiensi Anggaran

17 Februari 2025 - 13:15 WITA

lip13

Bupati Kukar Edi Damansyah Serahkan Hadiah Pemenang Event Trail HERO 2025

17 Februari 2025 - 08:15 WITA

DHEN3081 copy 800x600

Bupati Kukar Serahkan Bantuan Dana Hibah sebesar 470 Juta di Masjid Daarusa’adah Kelurahan Loa Tebu

16 Februari 2025 - 09:15 WITA

DHEN2742 copy 800x600

Bupati Kukar Edi Damansyah Lepas Peserta Event Trail Hardenduro Borneo 2025

16 Februari 2025 - 08:15 WITA

DSC01901 copy 800x535
Trending di BERITA DAERAH