KUMALANEWS.ID, KUTAI KARTANEGARA – Permasalahan sampah hingga saat ini masih menjadi topik yang sering diperbincangkan diberbagai daerah di Indonesia.
Tingkat kesehatan masyarakat di suatu daerah dipengaruhi oleh seberapa sukses permasalahan sampah dapat ditangani.
Pasalnya, berbagai macam penyakit disebabkan bakteri maupun virus yang datang dari sampah yang berserakan di mana-mana.
Oleh karena itu, berbagai pihak gencar melakukan gerakan anti sampah dalam rangka menjaga kelestarian dan kesehatan lingkungan, khususnya di Kutai Kartanegara.
Misalnya saja Kelurahan Panji, Kecamatan Tenggarong, dalam mengatasi permasalahan sampah berkolaborasi dengan pihak terkait guna menyediakan Bank Sampah yang bertujuan untuk menampung sampah yang ada di masyarakat.
Hal itu disampaikan oleh Lurah Panji Isnaniah, saat dikonfirmasi pada Kamis (7/11/2024).
“Sebenarnya kalau sampah itu masalah yang besar, tapi kami berusaha lewat bank sampah paling tidak mengurangi sampah,” ujar Isnaniah.
Baca juga Pemdes Kayu Batu Ajak Masyarakat Desa Kelola Sampah Jadi Produk Bernilai Ekonomis https://kumalanews.id/2024/11/07/pemdes-kayu-batu-ajak-masyarakat-desa-kelola-sampah-jadi-produk-bernilai-ekonomis/
Lebih lanjut Isnaniah mengemukakan bahwa, sejak adanya bank sampah, masyarakat di Kelurahan Panji lebih kooperatif dalam membuang sampah.
Pasalnya, sampah-sampah yang dikumpulkan tersebut nantinya akan didaur ulang menjadi sebuah produk.
Menurutnya, sampah tersebut akan dipisahkan antara sampah anorganik dan sampah organik agar mudah dalam proses daur ulang.
“Sampah yang terkumpul itu kita pilah, mana yang organik dan anorganik,” ungkap Isnaniah.
Isananiah juga menyebut bahwa, bank sampah dibuka untuk masyarakat Kelurahan Panji pada setiap hari weekend yakni Sabtu dan Minggu.
Ia juga berharap, dengan adanya bank sampah tersebut permasalahan sampah di Kelurahan Panji dapat diatasi sepenuhnya agar tercipta lingkungan yang bersih, sehat dan rapih.
“Biasakan buang sampah pada tempatnya agar lingkungan jadi bersih, indah, rapih dan tentunya sehat,” pungkas Isananiah.(adv/diskominfokukar/ind/ruz)