Menu

Mode Gelap
Korban Tenggelam di Sungai Mahakam Ditemukan Meninggal Dunia, Operasi SAR Resmi Ditutup Agung Wicaksono Emban Tugas Baru, Investasi IKN Terus Melaju Emado’s Resmi Buka Cabang di Samarinda, Sajikan Cita Rasa Khas Timur Tengah Operasi SAR Masih Berlanjut, 1 Orang Diduga Tenggelam di Sungai Mahakam Emado’s Hadir di Kalimantan Timur!

BERITA DAERAH · 23 Apr 2025 20:15 WITA ·

Targetkan MoU SPAM Regional Longkali, Pemkab PPU Sebut 150 Liter Air Per Detik untuk Benuo Taka


 Targetkan MoU SPAM Regional Longkali, Pemkab PPU Sebut 150 Liter Air Per Detik untuk Benuo Taka Perbesar

KUMALANEWS.ID, PENAJAM PASER UTARA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Penajam Paser Utara (PPU) menargetkan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Regional Longkali dapat dilakukan pada akhir April 2025.

Dimana proyek SPAM ini direncanakan akan memanfaatkan sumber air baku dengan kapasitas besar.

Hal itu diungkapkan oleh Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan PPU Sodikin, saat ditemui di kantor Pemkab PPU, pada Rabu (23/04/2025).

“Kemarin kita sudah finalisasi terkait MoU, kesepakatannya kita jadwalkan diakhir bulan April tahun ini,” ungkap Sodikin.

Lebih lanjut Sodikin menjelaskan bahwa, SPAM Regional Longkali diperkirakan memiliki kapasitas pemanfaatan sumber air baku sekitar 200 liter per detik.

Menurutnya, pemanfaatan air baku tersebut nantinya akan didistribusikan ke dua wilayah kabupaten.

“Untuk 200 liter per detik ini akan masuk di dua tempat,” beber Sodikin.

Tak hanya itu, Sodikin juga merinci bahwa sebanyak 50 liter per detik akan dialirkan ke wilayah Longkali di Kabupaten Paser.

Sementara itu, alokasi yang lebih besar yakni 150 liter per detik, akan diperuntukkan bagi kebutuhan air di Kabupaten PPU.

“SPAM Regional Longkali ini sendiri merupakan hasil kerja sama lintas daerah, dan proyek ini melibatkan kolaborasi antara tiga pihak, yaitu Pemkab PPU, Pemkab Paser serta Pemprov Kaltim,” ujar Sodikin.

Untuk itu, proyek SPAM Regional Longkali ini diharapkan dapat menjadi solusi jangka panjang untuk peningkatan ketersediaan air bersih bagi masyarakat di kedua kabupaten, melalui kerjasama yang terintegrasi antara pemerintah daerah dan provinsi. (ADV/DiskominfoPPU)

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Korban Tenggelam di Sungai Mahakam Ditemukan Meninggal Dunia, Operasi SAR Resmi Ditutup

13 Juni 2025 - 16:15 WITA

WhatsApp Image 2025 06 13 at 16.17.57

Emado’s Resmi Buka Cabang di Samarinda, Sajikan Cita Rasa Khas Timur Tengah

12 Juni 2025 - 15:15 WITA

lip97

Operasi SAR Masih Berlanjut, 1 Orang Diduga Tenggelam di Sungai Mahakam

12 Juni 2025 - 14:15 WITA

WhatsApp Image 2025 06 12 at 11.25.35

Muhlis Suhaeri-Mursalin Pimpin AMSI Kalbar 2025-2029, Optimis Hadapi Tantangan Digital

12 Juni 2025 - 07:15 WITA

lip94

Diskominfo Kukar Bekali ASN dan Lembaga Publik dengan Keterampilan Komunikasi Digital

11 Juni 2025 - 15:15 WITA

kominfokukar167

Festival Kampong Seraong Dorong UMKM Desa, Budaya Jadi Motor Ekonomi Lokal

11 Juni 2025 - 10:15 WITA

kominfokukar168
Trending di BERITA DAERAH