Kumalanews – Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) Aji Ali Husni, mengapresiasi kepada atlet pencak silat Kukar yang lolos seleksi di Pra PON untuk mewakili Kalimantan Timur (Kaltim).
Hal itu diungkap Aji Ali Husni, Usai membuka Kejuaraan Pencak Silat Bupati Cup ke-IV tahun 2023 beberapa waktu lalu di gedung beladiri kompleks Stadion Aji Imbut Tenggarong Seberang, Kukar.
“Kita apresiasi dan bersyukur banyak atlet-atlet pencak silat Kukar yang lolos di Pra PON untuk mewakili Kaltim,” ungkap Aji Ali Husni.
Aji Ali Husni mengemukakan, lolosnya para atlet-atlet pencak silat Kukar di Pra PON itu, tidak terlepas dari pembinaan yang baik dari pengurus IPSI Kukar dan berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah, khususnya Dispora Kukar.
“Kita selalu juara umum di event pencak silat yang dilaksanakan di Provinsi Kaltim, atlet Kukar selalu yang terbaik khususnya di pencak silat,” pungkas Aji Ali Husni.(adm_alf)