Menu

Mode Gelap
Kepala Otorita IKN Apresiasi Enam Bank Pelopor di IKN PT Pertamina Hulu Sanga Sanga (PHSS) Dukung Langkah Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara Buka Nusantara International Partners Visit 2025, Kepala Otorita IKN Tegaskan Kembali Kelanjutan Pembangunan IKN Peringati HPN 2025, AMSI Kaltim Gelar Dialog Bisnis Migas Diskominfo Kukar Buka Dialog Bisnis Migas AMSI Kaltim

BERITA DAERAH · 3 Jun 2024 08:30 WITA ·

Forkopimda Mendengar, Edi Damansyah : Kekhawatiran Saya Terhadap Nilai-nilai Pancasila Dalam Jiwa Generasi Milenial di Era Perkembangan Zaman Saat Ini


 Bupati Kutai Kartanegara, Edi Damansyah saat memberikan arahan kepada ratusan pelajar dalam acara Forkopimda Mendengar.(kumalanews.id) Perbesar

Bupati Kutai Kartanegara, Edi Damansyah saat memberikan arahan kepada ratusan pelajar dalam acara Forkopimda Mendengar.(kumalanews.id)

KUMALANEWS.ID – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kukar menggelar acara yang bertajuk “Forkopimda Mendengar”, di Gedung Putri Karang Melenu (PKM) Kecamatan Tenggarong Seberang, Kukar, pada Sabtu (1/6/2024).

Kegiatan tersebut dihadiri secara langsung oleh Bupati Kutai Kartanegara, Edi Damansyah bersama unsur perwalian Forkopimda Kukar dan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag), dan di dampingi Kepala Kesbangpol Kukar, Rinda Desianti.

Dalam hal itu, Bupati Kukar Edi Damansyah mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut yang digagas oleh Badan Kesbangpol Kukar, dengan menghadirkan ratusan pelajar dari berbagai sekolah menengah atas yang ada di Kabupaten tertua di Timur Borneo ini.

Edi Damansyah juga menyampaikan kekhawatiran dirinya terhadap memudarnya nilai-nilai Pancasila, Nasionalisme, dan Patriotisme dalam jiwa generasi milenial atau Gen Z, karena terlalu mengikuti perkembangan zaman.

Pasalnya, ilmu pengetahuan dan teknologi yang semakin canggih, globalisasi serta pergaulan bebas, hal itulah yang menjadikan perlu adanya edukasi untuk menerapkan nilai-nilai Pancasila guna mengubah perilaku generasi milenial atau Gen Z.

“Inilah yang menjadi kekhawatiran saya, dimana pudarnya nilai-nilai Pancasila, Nasionalisme, dan Patriotisme dalam jiwa Gen Z, karena terlalu mengikuti trend perkembangan zaman saat ini,” ungkap Edi Damansyah.

“Ditambah lagi ilmu pengetahuan dan teknologi yang kian canggih, serta globalisasi maupun pergaulan bebas, sehingga hal itulah perlu adanya edukasi penerapan nilai-nilai Pancasila untuk mengubah perilaku Gen Z,” sambung Edi Damansyah.

Orang nomor satu di Kukar itu juga menyebut bahwa, dalam Forkopimda Mendengar ini, banyak hal yang disampaikan oleh para pelajar terutama berkaitan dengan pendidikan, dunia usaha, lapangan pekerjaan dan lingkungan yang berwawasan kebangsaan dan keberadaan Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Dari apa yang disampaikan, tentunya saya menyambut dengan positif. Karena, fokus Kukar Idaman itu membangun Sumber Daya Manusia (SDM) yang Berakhlak Mulia, Unggul dan Berbudaya,” ujar Edi Damansyah.

“Oleh karena itu, fokus Kukar Idaman ini sendiri untuk menyiapkan SDM yang Berakhlak Mulia, Unggul dan Berbudaya di berbagai aspek, agar nantinya bisa Inovatif Berdaya Saing dan Mandiri,” tambah Edi Damansyah.

Edi Damansyah juga berharap, agar kegiatan Forkopimda Mendengar ini dapat terus dilaksanakan. Sehingga apa yang disampaikan oleh para pelajar nantinya, bisa menjadi perhatian Pemerintah Daerah, khususnya dalam pembangunan SDM yang Berakhlak Mulia, Unggul dan Berbudaya.

“Tentunya kegiatan ini saya minta dapat terus dilaksanakan dan ditindaklanjuti, kita juga ingin mendengarkan apa yang menjadi permasalahan mereka selama ini,” tegas Edi Damansyah.

Sementara itu, sejumlah peserta mengaku senang dan terbantu dengan adanya kegiatan Forkopimda Mendengar ini. Pasalnya, hal tersebut dapat memberikan wawasan dan pengetahuan tentang wawasan kebangsaan serta menerapkan nilai-nilai Pancasila.

“Saya merasa senang dan terbantukan dengan adanya kegiatan ini, khususnya dalam menambah wawasan dan pengetahuan,” ucap Rizka, pelajar asal dari SMA Negeri 1 Loa Kulu.

Senada dengan Zahra, merupakan pelajaran dari SMA Negeri 1 Tenggarong juga mengaku senang atas dilaksanakan kegiatan tersebut. Dan ia menilai hal itu dapat memberikan pengalaman bagi dirinya.

“Harapannya semoga Kutai Kartanegara semakin maju, dan kami sebagai generasi milenial siap mendukung program pemerintah daerah, khususnya Kukar Idaman,” singkat Zahra.

Melalui kegiatan ini juga diharapkan, dapat memupuk rasa persaudaraan, toleransi, moderasi beragama, guna menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, serta memberikan ruang kepada generasi milenial atau Gen Z di Kutai Kartanegara, untuk mengekspresikan diri dalam menerangkan nilai-nilai Pancasila dan wawasan kebangsaan guna membangun karakter yang positif.(fin/ruz)

Artikel ini telah dibaca 30 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

PT Pertamina Hulu Sanga Sanga (PHSS) Dukung Langkah Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara

14 Februari 2025 - 09:15 WITA

IMG 5933

Peringati HPN 2025, AMSI Kaltim Gelar Dialog Bisnis Migas

13 Februari 2025 - 15:15 WITA

lip10

Diskominfo Kukar Buka Dialog Bisnis Migas AMSI Kaltim

13 Februari 2025 - 13:15 WITA

lip9

Semarak Hari Pers Nasional, AMSI Ajak Masyarakat Kaltim Hadiri Kegiatan Dialog Bisnis Migas dan Donor Darah

12 Februari 2025 - 10:15 WITA

WhatsApp Image 2025 02 12 at 08.42.57

Asisten I Setkab Kukar Akhmad Taufik Hidayat Hadiri Pisah Sambut Kalapas Perempuan Kelas IIA Tenggarong

11 Februari 2025 - 15:15 WITA

IMG 20250211 WA0049 copy 800x533

Tingkatkan Kesadaran Masyarakat Akan Pentingnya Kesehatan, Posyandu Bougenville I Kelurahan Bukit Biru Adakan Penyuluhan Bagi Lansia dan Balita

11 Februari 2025 - 13:15 WITA

WhatsApp Image 2025 02 11 at 17.18.28
Trending di BERITA DAERAH